PENGARUH EDUKASI GIZI SEIMBANG MENGGUNAKAN MEDIA VIDEO ANIMASI TERHADAP PENGETAHUAN, ASUPAN ZAT GIZI MAKRO, AKTIVITAS FISIK DAN STATUS GIZI PADA REMAJA KEGEMUKAN DI SMPN 7 CIMAHI

Authors

  • Asri Nurkhoiriyah
  • Suparman Suparman Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Bandung
  • Fred Agung Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Bandung
  • Jedya Lucas Jurusan Gizi Poltekkes Kemenkes Bandung

DOI:

https://doi.org/10.34011/jgd.v3i1.2184

Keywords:

Aktivitas Fisik, Zat Gizi Makro, Pengetahuan gizi

Abstract

Edukasi gizi upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan kemudian dapat berpengaruh terhadap sikap hingga status gizi. Media dalam edukasi gizi seimbang yaitu video animasi dan juga powerpoint record. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh edukasi gizi seimbang menggunakan media video animasi terhadap pengetahuan, asupan zat gizi makro, aktivitas fisik dan juga status gizi pada siswa kegemukan di SMPN 7 Cimahi yang dilaksanakan pada bulan Desember 2022 sampai Februari 2023. Desain penelitian ini adalah Quasi Eksperimental yaitu dengan model rancangan pre-test dan post-test with control two group design. Jumlah sampel pada penelitian ini pada kelompok video animasi (n=27) dan powerpoint record (n=27). Hasil Penelitian ini adalah terdapat pengaruh edukasi gizi seimbang menggunakan media video animasi dan powerpoint record terhadap pengetahuan, aktivitas fisik dan status gizi p<0,05. Ada perbedaan efektivitas edukasi kedua media terhadap pengetahuan p<0,05. Tidak ada perbedaan efektivitas edukasi kedua media terhadap asupan zat gizi makro, aktivitas fisik dan status gizi p>0,05. Keterlibatan orang tua dan lingkungan diperlukan untuk perubahan asupan zat gizi makro.

References

Badan Litbang Kesehatan KKR. RISET KESEHATAN DASAR NASIONAL 2013. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia; 2013. doi:10.1126/science.127.3309.1275

Marbun R, Sugiyanto S, Dea V. EDUKASI KESEHATAN PADA REMAJA DALAM PENTINGNYA GIZI SEIMBANG DAN AKTIVITAS FISIK DI ERA PANDEMI COVID-19. SELAPARANG J Pengabdi Masy Berkemajuan. 2021;4(3):508-512. Accessed September 11, 2021. http://journal.ummat.ac.id/index.php/jpmb/article/view/4494

Safitri DE, Rahayu NS. Determinan Status Gizi Obesitas pada Orang Dewasa di Perkotaan: Tinjauan Sistematis. ARKESMAS (Arsip Kesehat Masyarakat). 2020;5(1):1-15. doi:10.22236/arkesmas.v5i1.4853

Kharistik A Y, Lanti R.D Y, Wekadigunawan CSP. The Psychosocial Impact of Obesity or Overweight in Adolescents: A Path Analysis Evidence from Surakarta, Central Java. Published online 2018:77. doi:10.26911/mid.icph.2018.01.14

Sugiatmi S, Handayani DR. Faktor Dominan Obesitas pada Siswa Sekolah Menengah Atas di Tangerang Selatan Indonesia. J Kedokt dan Kesehat. 2018;14(1):1. doi:10.24853/jkk.14.1.1-10

Sukraniti DP, Taufiqurrahman, Iwan S. Konseling Gizi. Pusat Pendidikan Sumber Daya Manusia Manusia Kesehatan. Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Kesehatan . Kementerian Kesehatan Indonesia; 2018.

Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 10 Pedoman Gizi Seimbang. 10 Pedoman Gizi Seimbang. 2019;(http://p2ptm.kemkes.go.id/).

Habibaturochmah H, Fitranti DY. Hubungan Konsumsi Air, Asupan Zat Gizi, Dan Aktivitas Fisik Dengan Persen Lemak Tubuh Pada Remaja Putri. J Nutr Coll. 2014;3(4):595-603. doi:10.14710/jnc.v3i4.6858

Harahap NS, Pahutar UP. Pengaruh Aktifitas Fisik Aerobik Dan Anaerobik Terhadap Jumlah Leukosit Pada Mahasiswa Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Medan. Sains Olahraga J Ilm Ilmu Keolahragaan. 2018;1(2):33. doi:10.24114/so.v1i2.7785

Primavera IRC, Iwan Permana Suwarna MP. Pengaruh Media Audio Visual Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas XI Pada Konsep Elastisitas. Pros Semin Nas Pendidik IPA FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. 2014;(1):122-129.

Sunami MA, Aslam. Pengaruh Penggunaan Media Pembelajaran Video Animasi Berbasis Zoom Meeting terhadap Minat dan Hasl Belajar IPA Siswa Sekolah Dasar. J Basicedu. 2021;5(4):1940-1945.

Hasanah N. Pelatihan Penggunaan Aplikasi Microsoft Power Point Sebagai Media Pembelajaran pada Guru SD Negeri 050763 Gebang. J Pengabdi Kpd Masy. 2020;1(2):34-41. https://jurnal.stkipalmaksum.ac.id/index.php/jpkm

Sari P. Analisis Terhadap Kerucut Pengalaman Edgar Dale Dan Keragaman Dalam Memilih Media. J Manaj Pendidik. 2019;1(1):42-57.

Rahman N, Dewi NU, Armawaty F. Brahman. Preventif. 2016;7:1-64. doi:10.1007/978-3-642-27771-9_9052-3

Firasyani F, Aruni N. Pengaruh Edukasi Gizi Menggunakan Buku Saku Terhadap Pengetahuan Bekal Makan Siang Dan Asupan Zat Gizi Makro Pada Siswa Madrasah Ibtidaiyah Al-Ishlah Kota Bandung. 2021;(March).

Dewi RS. PENGARUH EDUKASI GIZI MENGGUNAKAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU GIZI SEIMBANG DAN AKTIVITAS FISIK REMAJA OVERWEIGHT DI MAN 1 ACEH BARAT. Published online 2021.

Kusumo MP. Buku Pemantauan Aktivitas Fisik.; 2021.

Nurmasyita N, Widjanarko B, Margawati A. Pengaruh intervensi pendidikan gizi terhadap peningkatan pengetahuan gizi, perubahan asupan zat gizi dan indeks massa tubuh remaja kelebihan berat badan. J Gizi Indones (The Indones J Nutr. 2016;4(1):38-47. doi:10.14710/jgi.4.1.38-47

Downloads

Published

2024-06-30